-->

Monday, 16 March 2015

dr Etha Rimba Paembonan Di Jagokan Gerindra Bontang DI Wakil Walikota

kotabontang.net - Nama wakil ketua DPRD Bontang, dr Etha Rimba Paembonan digadang-gadang bakal menjadi calon wakil wali kota yang diusung Gerindra. Meski belum ada keputusan resmi, namun mantan pengusaha itu dianggap sebagai kader paling potensial untuk mendulang suara.
Sekretaris DPD Gerindra Kaltim, Henry Pailan mengatakan, partainya sudah melakukan penjaringan. Saat ini, hasil penjaringan itu untuk sementara dipelajari dan dijalani oleh tim dari DPC Gerindra Bontang. Selanjutnya, hasil penjaringan akan diserahkan ke Gerindra Kaltim, untuk kemudian dimintakan rekomendasi ke DPP Gerindra.

"Di Gerindra tidak mengenal pendaftaran. Kami lebih mengenal penjaringan. Kalau buka pendaftaran, kami khawatir banyak pihak yang kecewa. Misalnya ada yang daftar, tapi di tengah jalan kami malah mengusung kader sendiri. Kan tidak etis. Apa kata masyarakat nantinya," kata pria yang menjabat sebagai wakil ketua DPRD Kaltim itu, Minggu (15/3) kemarin.
Meski demikian, kata Henry, pihaknya membuka pintu lebar-lebar jika ada bakal calon yang melamar partainya. "Kalau melamar boleh saja, kami terbuka. Kami tidak mau menaikkan popularitas lewat pendaftaran. Nanti malah dikira akal-akalan. Makanya, yang kami terapkan adalah penjaringan," jelasnya.

Penjaringan yang dimaksud, kata dia, tim yang dibentuk partainya merilis siapa saja bakal calon wali kota atau wakil wali kota yang layak diusung Gerindra. Tentunya, dari nama-nama itu akan disurvei oleh tim tersebut. Survei perlu dilakukan untuk menentukan elektabilitas dan kapabilitas calon.
"Semua parpol (partai politik) kan ingin menang. Demikian juga dengan Gerindra. Kami melihat potensi-potensi tersebut. Jika memang hasil survei menyebutkan si A (sebagai percontohan, Red.) yang paling diterima masyarakat, maka itulah yang kami usung," jelasnya.

Henry menerangkan, kader internal pun juga masuk dalam survei tersebut. Dia pun memberi bocoran jika kader internal yang kemungkinan besar akan diusung adalah Etha. "Nama dr Etha memang mencuat di internal kami. Tapi, ini kan internal Gerindra. Tapi, bisa juga bukan. Semua kemungkinan itu pasti bisa. Tinggal melihat potensi menangnya seperti apa," katanya.

Dikonfirmasi terpisah, ketua Gerindra Bontang, Josep mengatakan jika saat ini tahapan proses penjaringan sedang berlangsung. "Tim kami sedang melakukan survei ke masyarakat. Hasilnya nanti baru kami serahkan ke DPD untuk diteruskan ke DPP," kata pria yang juga menjabat sebagai ketua komisi I DPRD Kaltim itu.

Etha sendiri sebelumnya mengaku jika dirinya selalu patuh dan taat terhadap keputusan partai. Katanya, siapapun yang diusung Gerindra, itulah kader terbaik. "Semua kader Gerindra, harus siap kapapun diperintahkan partai. Tidak hanya saya. Kita serahkan saja ke partai," pungkasnya.

Previous
Next Post »